Kmamesir.org. 29/3/2016. Prof. Dr. Ahmad Thaib mengadakan rapat penting bersama seluruh Dekan Fakultas Al-Azhar. Pada pertemuan yang diadakan pada pagi Rabu (9/3) tersebut, ia selaku pimpinan tertinggi Azhar menekankan para Dekannya untuk berkomitmen serius dalam mengawasi para mahasiswa dan segala kegiatan atau acara yang mereka lakukan di dalam Universitas. Hal ini demi menutup celah terhadap orang-orang yang mencoba mengeksploitasi proses pendidikan, dan melanggar kurikulum Azhar dan kemoderatannya.
Beliau menyerukan kepada para mahasiwa dan semua pihak Fakultas untuk menjauhi hal- hal yang bertolak belakang dengan metode Azhar yang moderat, baik di dalam Universitas ataupun di luar selama masih berada dalam daerah milik Al-Azhar.
Selain itu, ia juga memperingatkan setiap Dekan untuk mengontrol segala acara yang dilakukan mahasiswa di asrama kuliah, mendatangkan dosen- dosen pembimbing, dan mengaktifkan seminar budaya. Beliau menegaskan bahwa Al-Azhar ingin meningkatkan taraf ilmiah semua fakultas Universitas Al-Azhar.
Beliau menambahkan bahwa Universitas Al-Azhar selama lebih dari seribu tahun telah membawa risalah Islam dan melestarikan ajarannya serta mengembangkan metodenya yang moderat dan bertoleransi. Hal ini merupakan kewajiban semua guru Al-Azhar beserta para kadernya untuk mendedikasikan diri mereka membawa risalah agama ini biar sesuai dengan kadarnya sampai akhir. (RA)
Sumber: www.azhar.eg